Home » Kesenian » Wow! 11+ Kerajinan dari Kulit Telur Paling Unik dan Kreatif

Wow! 11+ Kerajinan dari Kulit Telur Paling Unik dan Kreatif

Penasaran nggak, dimana kulit telur bisa menjadi barang kerajinan? Yuk, kita simak beberapa ide kerajinan dari kulit telur yang unik berikut ini.

Kini banyak kita melihat berbagai kerajinan unik yang dibuat dari barang bekas.

Contohnya seperti plastik kemasan makanan bisa disulap menjadi tas, botol bekas menjadi tempat pensil yang cantik, bahkan sampai stik es krim pun bisa digunakan untuk membuat maket.

Seperti yang kita ketahui, telur yang biasa dimakan sehari-hari akan menghasilkan limbah yakni kulit atau cangkang dan kebanyakan dibuang.

Akan tetapi, kalau di tangan orang yang terampil dan kreatif, tentu saja kulit telur ini dapat diubah menjadi kerajinan dengan berbagai motif yang indah dan menarik.

Sebab kulit atau cangkang telur yang dicat sebagai hiasan juga nggak kalah menarik dengan kerajinan lain pada umumnya.

Nah, beberapa kulit telur yang bisa dibuat sebagai kerajinan, seperti kulit telur ayam, burung puyuh, bebek, burung kasuari, bahkan sampai yang terbesar yakni kulit telur burung unta.

Sehingga kerajinan kulit telur tersebut diminati oleh banyak orang dan memiliki nilai ekonomi yang cukup tinggi bahkan sampai jutaan rupiah.

Siapa bilang kalau kulit telur ini tidak ada gunanya.

Karena kalau Anda mau berusaha dan lebih jeli lagi, bukan tidak mungkin akan dapat menghasilkan sebuah kerajinan yang bisa mendatangkan pundi-pundi rupiah.

Untuk cara pembuatannya juga tidak begitu sulit dan terbilang cukup mudah.

Oleh karena itu, buat Anda yang ingin membuat kerajinan dari kulit telur ini, boleh coba mengkreasikannya sendiri.

Contoh Kerajinan dari Kulit Telur dan Cara Membuatnya

1. Lampu Tidur dari Kulit Telur

Lampu Tidur dari Kulit Telur
mudahdicari.com

Baik, kita pahami dulu ya, lampu dari cangkang telur ini hampir seperti bulb (bola lampu bulat).

Yuk, kita kita ketahui cara membuatnya:

Alat dan bahan yang dibutuhkan:

  • Sediakan lampu bohlam.
  • Kulit telur yang telah dibersihkan (sebanyak 100 butir)
  • Lem
  • Rangkaian listrik / saklar dan lain sebagainya.

Cara membuat kerajinan lampu dari kulit telur:

  • Tahap pertama untuk membuat lampu tidur ini yaitu Anda buat dulu rangkaian lampunya.
  • Jika sudah membuat rangkaian lampunya, kemudian pasang kulit telur di dalam lampu.
  • Terakhir, Anda tunggu hingga lem benar-benar sudah kering dan merekat.
  • Nah, baru boleh digunakan deh!

2. Mengukir Kulit Telur

Mengukir Kulit Telur
liputan6.com

Contohnya selanjutnya kita akan belajar bagaimana cara mengukir kulit telur.

Tentunya ini akan sangat seru ya, gimana cara mengukir kulit telur?

Penasaran kan, simak tutorial berikut ini ya!

Alat dan bahan yang diperlukan untuk mengukir kulit telur:

  • Alat ukir
  • Kulit telur
  • Pensil maupun penghapus

Cara mengukir kulit telur:

  • Langkah pertama yaitu Anda persiapkan kulit telur yang telah bersih dan dicuci menggunakan sabun (dalam kondisi kering).
  • Setelah itu, buat sketsa dengan pensil, kalau salah nanti bisa dihapus. Anda buat sketsa sesuai keinginan. Anda boleh lakukan dengan cara termudah dulu, seperti membikin lingkaran dan garis-garis lainnya.
  • Selanjutnya mulailah untuk membuat ukiran kulit telur menggunakan alat ukir seperti dremel (rotary tools). Anda buat dengan hati-hati dan penuh sabar, sebab akan sangat rentan remuk atau rusak.
  • Terakhir, kalau sudah siap, Anda tinggal membersihkannya.
  • Perlu diperhatikan, jangan terlalu keras memegang kulit telur akan rentan rusak, karena telah diukir.
  • Oh ya, Anda gunakan telur bebek untuk membuat ukiran ini ya.

3. Kolase dari Kulit Telur Gambar Ikan

Kolase dari Kulit Telur Gambar Ikan
youtube.com

Adapun kerajinan dari kulit telur berikutnya yaitu cara membuat kolase telur ayam berbentuk ikan.

Sekaligus kita akan mempelajari cara menempel kulit telur pada gambar dengan benar. Berikut ini adalah cara pembuatannya.

Alat dan bahan membuat kerajinan kolase dari kulit telur:

  • Penggaris
  • Lem kayu
  • Pensil
  • Kertas manila
  • Spidol
  • Kulit Telur

Cara membikin kerajinan dari kulit telur ayam berbentuk kolase:

  • Setelah Anda mempersiapkan semua alat dan bahannya, jangan lupa untuk mencuci kulit telur menggunakan sabun agar tidak bau amis.
  • Selanjutnya Anda gambar sketsa bentuk ikan (sesuai keinginan) pada kertas manila.
  • Kemudian oleskan lem kayu pada gambar sketsa tersebut. Usahakan agak tipis dan sedikit-sedikit agar tidak mudah kering.
  • Setelah itu, tempel kulit telur pada sketsa yang telah diberi lem dan tekan hingga kulit telur pecah.
  • Anda lakukan cara di atas secara berulang hingga selesai.
  • Kalau ingin diberi warna boleh gunakan cat air.
  • Jika sudah, Anda boleh jemur hasil karya dari kulit telur di bawah sinar matahari (boleh juga diamkan hingga lem benar-benar mengering.

4. Melukis Dinding dari Kulit Telur

Melukis Dinding dari Kulit Telur
koleksikhuzaimah.blogspot.com

Adapun kerajinan dari kulit telur berikutnya yaitu melukis di dinding menggunakan cangkang telur.

Berikut ini adalah cara yang benar untuk membikin lukisan dari kulit telur.

Alat dan bahan yang diperlukan:

  • Kulit telur
  • Pensil
  • Penghapus
  • Cat warna untuk kulit telur

Cara membuat kerajinan hiasan dinding dari kulit telur:

  • Anda siapkan dulu cangkang telur yang sudah bersih dan dicuci menggunakan sabun lalu dikeringkan.
  • Berikutnya Anda cat kulit telur. Sambil menunggu kering, buatlah sketsa bentuk pohon atau sketsa lainnya (sesuai keinginan).
  • Jika sketsanya sudah selesai, lalu Anda remukkan kulit telur jadi kepingan-kepingan kecil.
  • Setelah itu, lekatkan kulit telur pada sketsa yang telah dibuat seperti pada gambar diatas.
  • Anda bisa lakukan secara berulang hingga selesai.
  • Gimana, mudahkan?

5. Asbak dari Kulit Telur

Asbak dari Kulit Telur

Kerajinan dari kulit telur berikutnya yaitu menghias asbak agar lebih unik dan menarik. Tentunya ini berbeda dengan yang lain. Disamping itu kerajinan kulit telur ini juga dapat menambah nilai perekonomian.

Ada 2 cara membikin asbak dari kulit telur:

  1. Pertama, caranya cuman ditempel pada asbak yang sudah Anda punya. Agar tampak lebih bagus boleh dicat menggunakan cat air.
  2. Kedua, yakni kulit telur di blender. Ini memang jarang yang membuatnya, tapi yuk kita pelajari bersama-sama!

Cara membuat kerajinan kulit telur bentuk asbak:

  • Langkah pertama, Anda bersihkan dulu kulit telur menggunakan sabun agar tidak bau amis.
  • Setelah itu blender kulit telur tersebut, lalu pisahkan yang halus dan kasar.
  • Untuk kulit telur yang halus Anda campur dengan tepung tapioka, lem PVAc dan lem putih.
  • Selanjutnya Anda tambahkan sedikit air ke dalam adonan tersebut. Kemudian aduk sampai rata hingga membentuk adonan elastis.
  • Jika adonannya sudah jadi elastis, lalu Anda buat bentuk asbak kulit telur dan keringkan agar mengeras.
  • Jadi deh, kini asbak dari kulit telur sudah bisa digunakan!

6. Kerajinan Kotak Tisu dari Kulit Telur

Kotak Tisu dari Kulit Telur
dwiyonoeggshell.files.wordpress.com

Adapun prakarya dari cangkang telur berikutnya yaitu dengan membuat kotak tisu unik dan berbeda dari yang lainnya, berikut cara membuatnya!

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat kerajinan kulit telur:

  • Kulit telur
  • Lem
  • Kotak tisu dari kardus (sesuai yang Anda punya)
  • Pewarna atau cat

Cara membuatnya:

  • Langkah pertama yaitu Anda bersihkan dulu kulit telur dengan sabun agar tidak bau amis kemudian keringkan.
  • Lalu cat kulit telur menggunakan warna yang diinginkan.
  • Sambil menunggu cat kering, Anda buat sketsa di kotak tisu sesuai keinginan.
  • Setelah itu, remuklah kulit telur sehingga menjadi kepingan-kepingan kecil.
  • Kemudian lem area yang telah dibentuk tadi memakai lem kayu sedikit-sedikit.
  • Terakhir Anda tempel kulit telur dengan bentuk sesuai Anda inginkan dan tunggu hingga lem kering.

Gimana, cukup mudahkan membuat kerajinan dari kulit telur menghias kotak tisu?

Selamat mencoba!

7. Kerajinan Boneka dari Kulit Telur

Kerajinan Boneka dari Kulit Telur
noventrikusuma.blogspot.com

Selanjutnya kita akan pelajari gimana cara membuat boneka dari telur ayam. Karena sering dikonsumsi oleh ibu rumah tangga, sehingga akan sangat mudah menemukannya.

Alat dan bahan yang dibutuhkan:

  • Kulit telur
  • Gabus (styrofoam)
  • Bibit Rumput
  • Tanah
  • Pewarna (cat semprot)
  • Spidol warna (permanen)

Cara membuat kerajinan boneka horta dari kulit telur:

  • Silahkan Anda lubangi dulu kulit telur bagian atas sesuai yang Anda mau nantinya untuk diberi tanaman.
  • Agar bersih, maka Anda cuci kulit telur tersebut menggunakan sabun dan dikeringkan.
  • Jika sudah kering, Anda bisa gambar wajah boneka pada kulit telur dan diberi warna agar tampak menarik.
  • Setelah itu, bentuk styrofoam jadi dudukan kulit telur dan beri warna agar lebih menarik.
  • Selanjutnya isi kulit telur dengan tanah yang telah diberi pupuk dan bibit.
  • Kalau menggunakan bibit, Anda tunggu sampai bibit itu tumbuh subur dan baik dan jangan lupa disiram sedikit.
  • Jadi deh, kini boneka dari kulit telur siap digunakan!

8. Kerajinan Kaligrafi dari Kulit Telur

Kaligrafi dari Kulit Telur
bukalapak.com

Bagi yang suka membikin kaligrafi, pastinya ingin berkreasi lebih unik lagi dengan memakai bahan-bahan yang tidak membutuhkan uang banyak.

Nah, kali ini ada beberapa cara membuat kaligrafi dari kulit telur yang mudah banget dibuat. Simak dibawah ini ya!

Alat dan bahan yang dibutuhkan:

  • Pecahan kulit telur
  • Triplek atau kanvas
  • Semen putih
  • Lem kayu
  • Rakel bekas sandal
  • Cutter
  • Pensil
  • Cat
  • Piloks clear
  • Kuas (untuk lem)

Cara membuatnya:

  • Jika semua alat dan bahan telah disiapkan, Anda bersihkan semua kulit telur menggunakan sabun.
  • Jika sudah kering, Anda pecahkan kulit telur menjadi beberapa bagian.
  • Selanjutnya Anda buat sketsa kaligrafi sesuai yang Anda mau.
  • Kalau sudah, maka tempelkan kulit telur pada gambar kaligrafi. Kalau ada yang masih bolong di antara kulit telur boleh diberi semen putih memakai rakel dari limbah sandal.
  • Agar lebih mengikat dengan kuat, Anda semprot menggunakan pilox clear. 
  • Sebelum mewarnai kulit telur, lakukan amplas terlebih dahulu agar lebih mudah.
  • Kemudian baru Anda warnai sesuai keinginan dan pernis kembali agar lebih tahan lama.
  • Terakhir Anda lakukan bingkai (frame).

9. Kerajinan Lukisan dari Kulit Telur

Kerajinan Lukisan dari Kulit Telur
jawapos.com

Yuk, kita pelajari apa saja yang dibutuhkan dan bagaimana cara membuat kerajinan lukisan dari kulit telur!

Alat dan bahan yang dibutuhkan:

  • Kulit telur ayam, bebek, puyuh atau lainnya
  • Cat minyak
  • Kuas kecil
  • Lem fox
  • Gunting
  • Triplek atau kardus bekas
  • Sketsa gambar sesuai selera (opsional)
  • Atau gambar yang telah di print

Cara membuat lukisan dari kulit telur:

  • Langkah pertama, Anda gunting kardus sesuai ukuran sketsa gambar Anda.
  • Setelah itu, lapisi kardus dengan kertas karton memakai lem.
  • Jika sudah dilapisi kertas karton. Anda tempelkan sketsa gambar pada kertas karton tersebut.
  • Berikutnya tempel kulit telur yang telah bersih ke atas gambar dan tunggu sampai lem mengering.
  • Nah, kulit telur yang telah dilekatkan tadi, Anda cat menggunakan kuas dan keringkan.

10. Wadah Lilin dari Kulit Telur

Wadah Lilin dari Kulit Telur
noventrikusuma.blogspot.com

Kali ini kita bahas cara membuat kerajinan lilin dari cangkang telur. Dimana kerajinan ini bisa Anda jadikan sebagai inisiatif ketika mati lampu.

Selain itu, bisa juga untuk hiasan kamar, tempat makan, bahkan untuk tugas sekolah anak kalian.

Agar lebih jelas, yuk kita pelajari cara menghias cangkang telur untuk wadah lilin berikut ini:

Alat dan bahan yang dibutuhkan:

  • Kulit telur (sudah dibersihkan dengan sabun dan dikeringkan)
  • Lilin biasa
  • Pewarna makanan
  • Cat warna

Cara membuat kerajinan lilin dari kulit telur:

  • Pertama, silahkan Anda lubangi kulit telur kira-kira cukup untuk memasukkan lilin (setengah dari telur).
  • Setelah itu, lilin dipanaskan hingga cair dan dicampur menggunakan pewarna makanan. Jangan lupa sumbunya dipisahkan.
  • Lalu masukkan cairan lilin ke dalam kulit telur yang telah dicat dengan warna sesuai keinginan dan sumbu lilin dimasukkan.
  • Tunggu agar dingin, kini lilin dapat digunakan dan selamat mencoba!

11. Hiasan Gantungan dari Kulit Telur

Hiasan Gantungan dari Kulit Telur
ngertiaja.com

Sebetulnya ada banyak hiasan gantungan yang bisa kita buat.

Contohnya seperti gantungan hiasan untuk pohon, hiasan untuk bagian depan rumah dan lain sebagainya.

Agar rumah tampak lebih menarik dan unik, yuk ketahui bagaimana cara membuat gantungan dari cangkang telur.

Selain itu, jangan lupa juga cara mengecat kulit telur harus teliti dan bagus supaya nantinya jadi lebih cantik.

Alat dan bahan yang diperlukan:

  • Telur 1 butir (sesuai keinginan)
  • Wadah telur
  • Jarum
  • Benang
  • Mangkuk
  • Tusuk gigi
  • Lem dan kertas warna-warni

Cara membuat hiasan gantung dari kulit telur:

  • Sebelumnya Anda cuci dulu telur, kemudian lubangi pada bagian atas dan bawahnya dengan memakai jarum.
  • Setelah itu, tuang telur ke wadah dengan cara ditiup lewat lubang atas atau agar dapat mengalir melalui lubang bawah ke wadah.
  • Selanjutnya bersihkan lagi kulit telur menggunakan sabun agar tidak bau amis.
  • Jika sudah bersih dan kering, maka Anda buat gambar bunga atau boneka (sesuai yang diinginkan). Anda buat menggunakan spidol, cat air atau dengan menempel kertas origami warna-warni.
  • Berikutnya ikat tusuk gigi dengan benang. Kemudian dimasukkan kedalam lubang kulit telur bagian atas dan diambil ke lubang bawah.
  • Lalu potong tusuk gigi menjadi kecil. Kira-kira lebih panjang sedikit dari lubang kulit telur.

Fungsi dari tusuk gigi berfungsi ini adalah untuk mengaitkan benang agar lebih kokoh dan tentunya memudahkan. Kalau tidak memakai tusuk gigi, maka benang bagian bawah tinggal diikat untuk keamanannya.

***

Baik, itulah beberapa contoh kerajinan dari kulit telur yang beserta cara pembuatannya.

Selain kulit telur, masih ada banyak sekali limbah yang bisa kita manfaatkan sebagai kerajinan yang mempunyai nilai jual yang tinggi contohnya yaitu kerajinan dari kulit jagung. Jadi, tetap semangat dalam berkreasi ya.

Semoga informasi bisa bermanfaat dan terima kasih sudah mau berkunjung di blog ini!

Leave a Comment